Wednesday, 27 May 2015

Peran Media Massa Dalam Memberikan Informasi Kepada Masyarakat

BAB I
PENDAHULUAN

A.    Latar Belakang Masalah
Komunikasi yang paling efektif dapat membentuk keharmonisan hubungan antara manusia, karena itulah manusia perlu mencari bentuk komunikasi yang tepat dan sesuai agar antara manusia yang satu dengan yang lain dapat saling berinteraksi. Hubungan ini sangat penting dalam rangka pembinaan kepribadian dan pengembangan bakat seorang. Bakat memerlukan dorongan yang memerlukan hubungan yang baik dengan semua pihak.
Oleh karena itu, betapa pentingnya hubungan bagi manusia dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Manusia tidak dapat mengembangkan bakat dan kepribadiannya tanpa berhubungan dengan semua pihak, yakni dengan mengadakan komunikasi dengan semua pihak yang berkepentingan, baik secara langsung maupun tidak langsung, baik secara formal maupun secara informal (T. A. Latief Rousdy, 1985: 72).
Salah satu bentuk komunikasi yang digunakan untuk menyampaikan informasi melalui peran  media massa. Proses  komunikasi melalui media  tentu  saja memiliki pesan sebagai proses dari komunikasi itu sendiri yaitu penyampaian pesan dari komunikator kepada komunikan melalui saluran dan menghasilkan umpan balik (lasswell), sehingga  dapat  diketahui bahwa  proses  komunikasi  tentu  saja menghasilkan efek komunikasi. Stuart (dalam Pareno, 2002 : 17) menyatakan bahwa pengaruh atau efek komunikasi  adalah  “perbedaan  antara  apa  yang  dipikirkan,  dirasakan,  dan dilakukan  oeh  penerima  sebelum  dan  sesudah  menerima  pesan” efek komunikasi  menyangkut  penambahan  wawasan,  perubahan  sikap  dan tindakan yang dishasilkan oleh proses komunikasi.
Menurut  Steven  M  Chaffe  pengertian  tersebut  adalah  pendekatan pertama dalam melihat media massa, pendekatan yang kedua adalah melihat jenis  informasi yang  terjadi pada diri khalayak komunikasi massa, penerima informasi,  perubahan  perasaan  atau  sikap  dan  prilaku  dengan  kata  lain perubahan kognitif, afektif, behavioral.
Penyebaran informasi merupakan bentuk komunikasi dua arah yang terjadi secara langsung untuk mempengaruhi komunikan. Sehingga terjadi feedback dari isi pesan yang disampaikan dapat diterima secara langsung dalam waktu yang cepat. Komunikasi tersebut didapat secara langsung melalui proses memberikan informasi kepada masyarakat khususnya masyarakat yang bernaung di wilayah POLDA Aceh.
Penyampaian informasi merupakan kewajiban bagi seluruh instansi pemerintah agar setiap kegiatan yang dilaksanakan dapat diketahui oleh masyarakat. Penyampaian informasi tersebut dapat dilakukan secara langsung ataupun tidak langsung. Penyampaian informasi secara langsung dilakukan melalui media massa sebagai penyebar informasi dengan mengadakan press rilis. Sedangkan penyampaian informasi tidak langsung dilakukan dengan mengirim berita kepada media untuk disiarkan.
Informasi adalah pesan yang disampaikan kepada khalayak untuk diketahui dan laksanakan secara bersama. Sebab tanpa diberikan informasi kepada masyarakat sudah barang tentu tidak mengetahui apa yang harus mereka kerjakan. Demikian pula halnya dengan informasi yang diberikan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjaga keamanan dan keutuhan negara dari rongrongan berbagai pihak yang tidak menginginkan kedamaian dan keamanan masyarakat dalam melaksanakan aktivitasnya.
POLDA Aceh sebagai abdi negara yang profesional dan dekat dengan masyarakat, menuju perubahan tata kehidupan nasional kearah masyarakat madani yang demokratis, aman, tertib, adil dan sejahtera. Kemandirian Polri dimaksud bukanlah untuk menjadikan institusi yang tertutup dan berjalan serta bekerja sendiri, namun tetap dalam kerangkan ketata negaraan dan pemerintahan negara kesatuan Republik Indonesia yang utuh. Peran media massa dalam penyampaian informasi biasa dilakukan dengan cara press rilis, yaitu mengumumkan sebuah informasi dengan cara mengundang wartawan untuk disiarkan secara langsung. Tujuannya adalah agar masyarakat dapat mengetahui secara langsung setiap informasi yang disampaikan tanpa melalui perantara wartawan.
Namun kenyataannya, penyampaian informasi melalui press rilis kurang efektif, karena pada umumnya masyarakat tidak selalu membaca surat kabar atau mendengar radio. Seharusnya penyampaian informasi kepada masyarakat dapat dilakukan dengan menggunakan iklan dan selebaran yang ditempelkan pada tempat keramaian. Di samping itu, penyampaian informasi juga dapat dilakukan dengan menggunakan poster, karena poster nampaknya lebih mampu menjangkau masyarakat di wilayah terpencil, sehingga informasi yang disampaikan oleh Bagian Humas Polda Aceh dapat tersebar ke seluruh pelosok desa.
Beradasarkan latar belakang masalah di atas, maka penulis menetapkan judul penelitian skripsi ini adalah “Peran Media Massa Dalam Memberikan Informasi Kepada Masyarakat Pada Bagian Humas Polda Aceh”. Dengan adanya penelitian ini, diharapkan dapat dijadikan pedoman bagi penelitian selanjutnya serta dapat memperbanyak khazanah perpustakaan di Universitas ……………. Banda Aceh.

B.     Identifikasi dan Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah penulis kemukakan di atas, maka dalam penelitian ini perlu ditetapkan beberapa permasalahan pokok penelitian, yaitu:
1.      Bagaimana cara Bagian Polda Aceh memberikan informasi kepada masyarakat?
2.      Bagaimana peran media massa dalam memberikan informasi kepada masyarakat pada Bagian Humas Aceh?
3.      Bagaimana efektifitas media massa dalam memberikan informasi kepada masyarakat?

C.    Tujuan Penelitian
Berorientasi pada permasalahan di atas, penelitian diarahkan pada tujuan sebagai berikut:
1.      Untuk mengetahui cara Humas Aceh memberikan informasi kepada masyarakat.
2.      Untuk mengetahui peran media massa dalam memberikan informasi kepada masyarakat pada Bagian Humas Polda Aceh.
3.      Untuk mengetahui efektifitas media massa dalam memberikan informasi kepada masyarakat.

D.    Manfaat Penelitian
Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut:
1.      Manfaat Teoritis
a.      Memberikan sumbangan teoritis dalam ilmu pengetahuan khususnya bidang ilmu komunikasi.
b.      Dapat digunakan sebagai bahan pustaka dalam mengadakan penelitian di masa yang akan datang.
2.      Manfaat Praktis
a.      Memberikan masukan kepada pihak POLDA Aceh khususnya dalam mengefektifkan penyampaian informasi kepada masyarakat.

b.      Hasil penelitian dapat digunakan sebagai referensi bagi berbagai pihak dalam mengembangkan sistem penyampaian informasi.

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A.      Landasan Teori
1.      Pengertian Komunikasi


2.      Komunikasi Massa

3.      Media Massa
a.      Pengertian Media Massa

b.      Fungsi Media

4.      Informasi dan Bentuk-Bentuknya
a.      Pengertian Informasi

b.      Bentuk-Bentuk Informasi
1)     Informasi dalam Proses Politik


2)     Informasi dalam Pemerintahan


B.    Pembahasan Penelitian Terdahulu yang Relevan







No comments:

Post a Comment